Bertempat di lapangan Apron Sawit Lanud Soewondo upacara 17an di bulan Juni 2012 dilaksanakan secara hikmad dan lancar. Upacara 17 an di Lanud Soewondo diikuti oleh personel Lanud Soewondo, Kosekhanudnas III medan, Kompi A Pakhas BS Medan, bertindak sebagai Inspektur upacara adalah Pangkosek III Medan Marsma TNI Yuyu Sutisna, Senin (18/6).
Dalam amanat Panglima TNI, yang disampaikan oleh Inspektur upacara, Panglima TNI mengatakan perlu disadari bahwa perbuatan segelintir oknum prajurit tni tersebut telah merusak kredibilitas dan citra tni, yang selama ini telah mendapat hati dan kepercayaan masyarakat. Hal ini tidak boleh terjadi, ”karena nila setitik, maka rusak susu sebelanga” untuk itu saya perintahkan kepada seluruh satuan jajaran tni dan segenap prajurit tni, dimanapun bertugas dan berada untuk berjalan dan bekerja diatas norma-norma keprajuritan, serta senantiasa membangun kesetiaan dalam menjaga nama baik tni yang sudah dirintis oleh para pendahulu kita.
Hadir dalam pelaksanaan upacara tersebut Komandan Lanud Soewondo Kolonel Pnb A Rasyid jauhari, Pejabat Kosek III Medan, dan pejabat Lanud Soewondo, dan yang menjadi Komandan upacara adalah Mayor Kal Raja Sitorus.(Pen Lanud Medan)
Minggu, 17 Juni 2012
Panglima TNI : ”karena nila setitik, maka rusak susu sebelanga”
18.58
LANUD MEDAN
No comments
0 komentar:
Posting Komentar